Berbagi Pengetahuan Seputar Pendidikan | Berita | Metode Pembelajaran | Unik dan Menarik | Tips Tips

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti membuat heboh warga di Pulau Maratua

Saat Berkeliling Di Maratua
Berau -Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti membuat heboh warga di Pulau Maratua, Kecamatan Derawan, Berau, Kalimantan Timur (Kaltim). Pulau ini merupakan daerah yang berbatasan dengan Malaysia.

Susi datang menggunakan helikopter dari pelabuhan Tanjung Batu bersama Bupati Berau, Makmur. Sementara jajaran protokoler kementerian beserta pemerintah daerah sampai lebih dulu menggunakan speedboat.

Sesampainya di Maratua, sudah disiapkan sepeda motor plus pengemudinya untuk membawa Susi. Namun, Susi memilih mengemudikan sendiri sepeda motor bertransimisi manual itu.

"Sini, biar saya bawa sendiri," kata Susi di Maratua, Minggu (16/11/2014). Susi pun meminta di pengemudi untuk turun.

Sang pengemudi pun bingung. Sampai beberapa orang memberikan kode agar permintaan Susi dikabulkan.

"Mau pakai motor bebek saja, Bu?" tawar salah satu pegawainya.

"Saya tidak bisa pakai motor bebek. Bisanya yang ada kopling," jawab Susi tegas

Ia kemudian menyalakan motor tersebut dengan sempurna. "Kasih tahu saja jalannya," pinta Susi.

Cara berkendara Susi bukan seperti amatiran. Ia memacu motor tersebut cukup kencang di atas jalan yang banyak pasir dan kerikil.

"Saya sudah lama nggak naik motor," tutur Susi sambil tertawa. Susi kemudian mengelilingi lahan yang rencananya akan dibangun bandara.

Ia mengatakan pentingnya bandara di sebuah kawasan perbatasan. "Pelabuhan, bandara, itu harus ada di perbatasan. Penting sekali itu," tutur Susi.



Sumber : finance.detik

Penulis: Hgs informasi Lokasi: Tarakan, kalimantan Utara

Artikel Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti membuat heboh warga di Pulau Maratua, diterbitkan oleh Hgs informasi pada hari Senin, 17 November 2014. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan Anda. Hgs informasi adalah seorang penulis yang masih sedikit ilmunya tapi ingin berbagi. terima kasih sudah mau berkomentar di HGS INFORMASI . saya terima masukan atau kritik anda tentang Blog ini.

Artikel Terkait Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti membuat heboh warga di Pulau Maratua :

10 komentar

wah menteri gaul nih
moga bukan cuman penampilan yg bermasyarakat,tp ada bukti nyatanya yamas

Balas

lama nggak kunjung dimari
datang2 langsung dapet pertamax

Balas

iya mas yanto . :D bukti itulah yang paling penting untuk masyarakat kecil seperti kita heheh :D

Balas

hehehe :D lanjutkn mas :D kalo pertama trus rejekinya insallah akan nambah

Balas

Kereeeen.. Hahah.. Gaul abis :D

Balas

menteri satu ne.. gaul banget yaa... yaa namanya juga dari pak jokowi.. pasti yaa beginilah gaulnya. hehe :D

Balas

yapp bener sekali mas yanto.... semuanya itu perlu buktinya... jangan yang tidak-tidak...

Balas

Dari Awal emang sudah buat Heboh ni Ibu2...:D Salam mas, thanks....

Balas

Wah, mantap nih jalan-jalan hehehhe

Balas

Bu mentri anak motor juga YA..

Balas

Terima kasih sahabat HGS INFORMASI

NO SPAM
NO LINK AKTIF